Iklan Banner KPU Provinsi Bengkulu

Wujudkan SPBE, Terapkan SRIKANDI

Wujudkan SPBE, Terapkan SRIKANDI

Bupati BS Gusnan Mulyadi, SE, MM, Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Hj. Srigusti Sabana, SH tampak kompak dengan tamu undangan yang hadir pada kegiatan workshop penerapan aplikasi SRIKANDI, Rabu (3/8). Rohidi/RKa--

radarkaur.co.id, BENGKULU SELATAN (BS) - Untuk mewujudkan implementasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE).

Pemkab BS melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) bekerjasama dengan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) BS akan mulai menerapkan Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi (SRIKANDI). Sistem tersebut dirancang sebagai aplikasi umum bidang kearsipan dinamis yang berlaku secara nasional.

BACA JUGA: Bangun Sekolah, Komite dan Wali Murid Rembuk

Bupati BS Gusnan Mulyadi, SE, MM menyebutkan, penerapan aplikasi SRIKANDI juga telah diamankan dalam Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 95 Tahun 2018.

Selain itu, ini juga sesuai dengan keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Nomor 679 Tahun 2020 tentang Aplikasi Umum Bidang Kearsipan Dinas.

Dengan hadirnya SRIKANDI dapat memberikan dampak besar pada pemerintahan saat ini. Kecepatan tentu menjadi hal yang paling utama, lantaran saat ini bisa dilakukan pengecekan secara digital.

BACA JUGA: 3 Rumah Warga Kedurang Hangus Terbakar 

"Jika sebelumnya kita menggunakan kertas, tentunya kita harus ada di lokasi. Saat ini, melalui digital kita periksa dan kita bisa melakukan tindakan secara langsung walaupun kita sedang berada di luar Kota. Semoga penerapan sistem ini akan memberi kemudahan dalam pemerintahan di Indonesia Khususnya Bengkulu Selatan," sebut Gusnan.

Kepala DPK BS Hj. Srigusti Sabana, SH menuturkan, sehubungan dengan akan diterapkannya aplikasi SRIKANDI sebagai aplikasi persuratan naskah dinas di Lingkungan Pemkab BS.

BACA JUGA: Bareskrim Polri Tetapkan Bharada E Sebagai Tersangka Kasus Kematian Brigadir Yosua

Rabu (3/8) DPK BS mengadakan acara workshop penerapan aplikasi SRIKANDI yang bekerja sama dengan Diskominfo BS. Acara dilaksanakan di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Bengkulu Selatan.

Kegiatan ini tidak lain bertujuan untuk memberikan wejangan kepada seluruh instansi pemerintahan yang ada di lingkungan Pemkab BS.

BACA JUGA: 7 Desa Di Kaur Ajukan Pencairan Dana Desa Tahap 3

"Kami berharap dengan dilaksanakannya acara ini, Kabupaten BS bisa menerapkan dan mengembangkan Aplikasi SRIKANDI. Selain itu, BS juga menjadi contoh untuk daerah lain dalam penerapan aplikasi tersebut," demikian Srigusti. (roh)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: